Halloo semuaa, diartikel sebelumnya kita sudah membahas singkat mengenai UI/UX. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas lebih detail mengenai elemen yang terdapat pada User Experience. Oh ya, bagi kalian yang belum lihat artikel mengenai UI/UX Design bisa klik disini.

Mengenal User Experience
User Experience merupakan pengalaman yang didapatkan saat sedang menggunakan produk, aplikasi, perangkat lunak untuk memberikan user kemudahan dalam menggunakan produk.
Salah satu tujuan dari User Experience sendiri adalah supaya user tidak kebingungan dan memudahkan user saat menggunakan produk yang kita kembangkan.
Baca Juga : Apasih UI dan UX Design itu
Elemen UX Design
Disini saya akan menjelaskan secara singkat mengenai elemen yang ada di UX Design berdasarkan framework yang dibuat oleh Jesse James Garret.

Strategy
Layer paling dasar adalah Strategy dimana di lapisan ini kita akan menentukan apa yang dibutuhkan user, dan juga tujuan kita untuk produk tersebut.
Scope
Layer kedua adalah Scope, disini ini kita akan mencari tau apa yang akan kita buat dan apa yang tidak akan kita buat.
Structure
Layer ketiga adalah Structure, pada layer kali ini kita harus memahami perilaku dan kebiasaan user dengan tujuan supaya kita mendapat pemahaman dalam mengembangkan produk yang sesuai dengan pengalaman user
Skeleton
Layer keempat adalah Skeleton dimana kita akan menyiapkan komponen-komponen Visual Design yang akan kita gunakan pada layer terkahir
Surface
Layer terakhir adalah Surface yang merupakan Interface Design dari produk yang kita buat. Surface adalah lapisan apa yang akan user lihat dan juga akan berinteraksi dengan user.
Sekian untuk artikel kali ini, semoga kalian mendapat pemahaman mengenai elemen yang terdapat pada UX Design setelah membaca artikel ini.
Bagi kalian yang ingin membaca lebih mengenai elemen yang terdapat pada UX Design bisa klik disini.
Bayu Sasmita as UI UX Designer at Gradin Design Studio
Jika Anda tertarik untuk menambahkan artikel di Gradin atau ingin menjalin kerja sama melalui program link exchange, kami dengan senang hati membuka peluang tersebut. Jangan ragu untuk menghubungi tim kami untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai detail dan peluang kolaborasi. Kirimkan email Anda ke [email protected], dan tim kami akan dengan cepat merespons untuk membantu kebutuhan Anda. Kami siap bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama!